Pemilik Utilitas akan Diminta Klarifikasi
access_time Rabu, 08 Maret 2017 11:08 WIB
remove_red_eye 2864
person Reporter : Aldi Geri Lumban Tobing
person Editor : Toni Riyanto
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan meminta klarifikasi dari pemilik utilitas terkait temuan kulit kabel di saluran air atau gorong-gorong.
Ini soal mentalitas, sebab saat ini Pemprov DKI Jakarta tengah berjuang mengatasi persoalan banjir
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono menegaskan, penemuan kulit kabel ini menjadi indikator masih ada yang kurang peduli terhadap lingkungan.
"Ini soal mentalitas, sebab saat ini Pemprov DKI tengah mengatasi persoalan genangan dan
banjir," kata Sumarsono, Rabu (8/3).Plt Gubernur Minta Seluruh Gorong-gorong DicekDijelaskannya, pengecekan kulit kabel masih dilakukan di saluran Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
"Kita masih evaluasi, jika ada temuan tindak pidana tentu menjadi ranah pihak kepolisian untuk menindaklanjuti," tandasnya.